Kamis, 03 September 2015

MOJOKERTO

Budaya



Salah satu seni yang ada di mojokerto adalah Ludruk.  Ludruk termasuk salah satu seni  tradisional yang sangat digemari oleh masyarakat mojokerto. Untuk menarik penggemar seni teater ludruk pada pagelarannya sudah banyak dikembangkan & kreasi baru yang membuat pagelarannya menjadi lebih segar dan mempunyai pesona tersendiri. banyak warga yang masih berbondong bondong menyaksikan pagelaran ini karena suasananya yang menggambarkan kehidupan sehari hari .


Makanan
Makanan khas mojokerto salah satunya adalah onde-onde. Onde-onde merupakan jajanan yang terbuat dari tepung ketan dan didalamnya berisi kacang hijau. Bentuknya bulat dan diselimuti wijen. Sangat cocok  dihidangkan saat masih hangat untuk camilan. Namun saat ini banyak variasi  rasa yang dikembangkan oleh penjual onde-onde salah satunya rasa coklat dan keju.



 
 CIRI KHAS
Salahh satu ciri khas  yang ada di mojokerto adalah Alun-alun.  Alun alun merupakan jantung keramaian dan lokasinya berada dipusat . dikawasan ini banyak warga melakukan kegiatan pada pagi salah satunya digunakan untuk sarana  berolahraga sedangkan pada malam hari dijadikan sebagai pusat kuliner oleh warga. Banyak menu dan variasi makanan yang di tawarkan disana sehingga banyak warga yang berkunjung ke alun-alun



Tidak ada komentar:

Posting Komentar